BUNGO, Redaksisatu.co.id, - Institut Agama Islam (IAI) Yasni Muara Bungo gelar sidang senat terbuka dalam rangka wisuda angkatan ke-26 pada Sabtu (25/11/24) di Ballroom Semagi Hotel, sebanyak 310 orang lulusan Sarjana program Strata Satu (S1) menjalani prosesi wisuda dengan khidmat.
Tampak menghadiri kegiatan tersebut yakni Wakil Gubernur Jambi, Rektor UIN Sultan Thaha Jambi, Ketua Yayasan Nurul Islam, Civitas Akademika IAI Yasni Muara Bungo, para wisudawan/ti dan para tamu undangan lainnya.
Rektor IAI Yasni, Dr. Muhammad Solihin, M.Pd.I., Menyampaikan rasa syukur dan bahagia, dikarenakan di akhir tahun 2024 ini kampus IAI Yasni menggelar wisuda sebanyak 310 wisudawan dan wisudawati.
“Selamat kepada para wisudawan dan wisudawati, semoga ilmu yang telah didapat selama proses perkuliahan bisa diaplikasikan di tengah masyarakat demi kemajuan bangsa, agama dan negara, ” Ucapnya.
“Kami berpesan agar para wisudawan dan wisudawati untuk selalu cinta dan tetap menjaga nama baik almamater. Serta selalu ingat nilai-nilai agama yang telah ditanamkan selama perkuliahan, ” Harapnya.
Baca juga:
Anies Baswedan di Mata Seorang Sudjono
|
Solihin menambahkan, agar para lulusan menjadikan capaian ini sebagai bagian dari proses meraih kesuksesan. ”Kami selalu mendoakan, semoga capaian ini menjadi pintu gerbang menuju jalan keberhasilan masa depan kalian semua, ” Tutupnya. (Ade)